Minggu, 19 Juli 2015

Mendengkur, Gejala Awal Diserang Penyakit

Mendengkur, Gejala Awal Diserang Penyakit





Tubuh kita menunjukkan bermacam tanda bila sakit. Anda harus mengenali lebih dini agar tak membuat kondisi kesehatan lemah.

Dilansir Boldsky, Sabtu (18/7/2015), ini dia 10 tanda tubuh Anda sedang sakit yang tidak boleh diabaikan.


Sulit tidur

Seseorang yang mengalami sulit tidur tandanya ia dilanda stres. Karenanya, stres dapat melemahkan kekebalan dan kondisi kesehatan Anda semakin memburuk dalam jangka panjang. Tak hanya itu, saat Anda stres tingkat hormon kortisol berkurang drastis.


Gatal

Beberapa jenis alergi kulit atau iritasi kulit ditandai dengan rasa gatal. Namun jika kulit gatal dan tidak ada bekas alergi itu bisa jadi indikasi penyakit hati. Dengan begitu, kunjungi dokter jika mengalami gatal terus-menerus.


Letih

Salah satu tanda tidak sehat adalah selalu letih. Tubuh mungkin letih karena berbagai alasan seperti kelenjar tiroid menurun, sehingga energi terkuras. Bila tubuh letih terus-menerus jangan diabaikan agar tidak jadi penyakit serius.


Mendengkur
Kebiasaan mendengkur menunjukkan bahwa kondisi kesehatan Anda sedang tidak baik. Hal ini dapat disebabkan oleh obesitas, hipertensi, depresi dan tanda awal dari gangguan tidur.


Cemas

Kecemasan adalah salah satu faktor yang menunjukkan kesehatan Anda. Jika Anda selalu tegang dan cemas tanpa alasan apapun, maka mungkin Anda mengalami ketidakseimbangan hormon, hyperthyriodism dan bahkan adrenal tumor



jangan lupa membaca artikel lain nya : 


0 komentar:

Posting Komentar